• Tentang Hati
  • DESKRIPSI GAMBAR 4
Kamis, 07 Februari 2013

Mintalah Pertolongan Allah terlebih dahulu


Kemana kita kalau sedang sakit?? Apa yang terlintas ketika kita sakit dan membutuhkan pertolongan??? Atau anak anda sakit panas tinggi.. Anda panik sekali.. Kemana anda pergi supaya anak anda segera sembuh??  \ Kemana kita pergi kalau sedang berhutang?? Besok dept collector mau datang ke rumah anda.. Kemana anda pergi meminta bantuan??
Anda ingin sekali menikah, dimana anda mencari calon pasangan anda???
Anda ingin jabatan anda naik, kemana anda pergi meminta tolong??

Sakit kita ke dokter?, punya hutang pinjam ke Bank atau rentenir?, cari jodoh di mall atau ke biro jodoh??, mau jabatan dan kekuasaan kita ke dukun??

Begitulah kebanyakan dari kita.. Lebih percaya kepada mahluk dai pada Yang Menciptakan mahluk.. Nah makanya cobalah begini...

Ketika anda sedang membutuhkan pertolongan maka cari Allah terlebih dahulu.. Pasti hasilnya jauh berbeda. Mendekatlah kepada Allah dengan melakukan yang wajib dan yang sunnah.. Shalat, membaca Al Qur'an, Dhuha, tahajud dsb..

Ketika anda atau keluarga anda sedang sakit, maka shalatlah 2 rakaat kemudian berdoalah kepada_Nya.. Adukan sakit anda atau anak anda kepada Allah swt, semoga Allah kasih kesembuhan.. Kalau kemudian anda pergi ke dokter sudah dimulai dengan mengadu kepada_Nya. Anda ke dokter dengan sebuah keyakinan bahwa segala kesembuhan hanya berasal dari Allah saja. Dokter hanya perantara, sehingga tidak mendewakan dokter tersebut.. Insya Allah anda segera sembuh dengan ijin_Nya

Kalau anda sedang sempit, berhutang atau mau pinjam modal maka cari Allah terlebih dahulu. Mendekatlah kepada_Nya dengan amalan-amalan yang disukai_Nya. Yakinkan semua masalah anda Allah yang kasih jalan keluar..Insya Allah urusan anda ke depan jauh lebih lancar. Karena apa?? Karena semua masalah dimulai dengan keyakinan bahwa hanya Allah saja yang memberikan jalan keluar..
Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di samping. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.
Judul: Mintalah Pertolongan Allah terlebih dahulu; Ditulis oleh Ashif Maulana; Rating Blog: 5 dari 5

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Template oleh Blog SEO Ricky - Support eva fashion store